Terus terang saya sangat kaget waktu mendengar suara Melaney Ricardo dan Ikhsan Akbar siaran di pagi itu. Tunggu, jangan protes dulu. Ya saya tahu bahwa Anda juga tahu bahwa mereka berdua memang penyiar handal di Hardrock FM. Tapi radio yang saya dengarkan pagi itu bukan Hardrock FM, tapi Trax FM. Agak bingung dan mikir juga sih, apa iya saya salah radio. Tapi ternyata engga. Siaran pagi yang biasanya diisi oleh Jimboel alias Jimmy ‘Upstairs’ dan Boeloek ‘Superglad,’ mendadak digantikan oleh Melaney Ricardo dan Ikhsan Akbar. Dan sepertinya ini bukan untuk sehari atau dua hari, tapi duo penyiar dari Hardrock itu menggantikan Jimboel yang pindah jam siaran di sore hari, ‘Kompak Kampus.’
Buat sebagian orang, ini bukan masalah juga kali ya. Eh, tapi buat saya ini juga bukan masalah sih. Cuma agak kurang sreg aja. Mungkin, ini mungkin aja loh, Trax FM lebih ingin memperluas segmen pendengarnya. Biasanya ’anak Trax’ itu yang saya tahu berumur belasan sampai dua puluh limaan. Sekali lagi ini asumsi saya aja loh. Soalnya kalau saya dengar dari sms yang dibacakan oleh penyiarnya, Trax FM tuh didengerin dari anak-anak SMP sampai orang-orang yang baru mulai kerja selepas lulus kuliah. Nah, mungkin ajah sekarang Trax FM ingin memperluas pendengarnya sampai orang-orang yang umurnya kepala 30 atau lebih. Hehe.
Kenapa asumsi di atas saya ambil? Ya dari dua penyiar baru tadi, Melaney dan Ikhsan. Menurut saya sih bukan di usia juga, tapi lebih ke gaya bahasa dan pemikiran. Seperti yang kita tahu, usia Om Jimmy dan Om Boeloek usia juga udah di atas kepala tiga (kalau ngga salah umur mereka tuh 35, eh apa 34 ya?). Tapi berhubung mereka anak band, jadi masih terasa aja ’ugal-ugalannya.’ Becandaan dan bahasan-bahasan ngga pentingnya juga khas anak muda banget deh.
Nah, kalo penyiar baru tadi, entah kenapa ya saya merasa mereka terlalu ’dewasa’ untuk bawain acara di Morning Zone. Atau bisa jadi, karena saya sudah terlebih dulu dengar mereka di radio sebelumnya yang segmennya lebih dewasa. Jadi yaaaa.. masih terbawa aja gitu. Terlebih lagi dengan gaya bahasanya Melaney yang khas itu. Melaney adalah salah satu penyiar favorit saya ketika dia masih di Hardrock siaran bareng Iwed di Drive and Jive. Duh, gilanya minta ampun. Tapi itu sungguh menghilangkan stress saya setelah pulang kerja.
Kembali ke topik. Saya pikir Trax FM cukup berani dengan mengambil Melaney dan Ikhsan siaran di jam Morning Zone. Tapi kita coba kita lihat, apakah itu akan sesukses Morning Zone yang dibawakan oleh Jimboel.
Bukan apa-apa, tetap aja saya ngga sreg... hehe.
Wednesday, March 19, 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment